21 September 2024

Viral Pria Makan Kucing untuk Obat Diabetes, Guru Besar FK UI Beri Tanggapan

Foto via Unsplash/Guslin Al-Fikrah
kucing (Foto via Unsplash/Guslin Al-Fikrah)

OBATDIGITAL – Beberapa hari terakhir telah gempar kabar pria yang mengonsumsi daging kucing untuk mengobati diabetes. Mendengar kabar tersebut, Guru Besar Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Prof. dr. Ari Fahrial Syam menegaskan bahwa kucing tidak dapat dikonsumsi untuk mengobati diabetes. Justru dengan mengonsumsi daging kucing bisa berbahaya untuk kesehatan.

“Kucing bukan hewan untuk dikonsumsi. Kucing ini kan karnivora, dia mengonsumsi banyak hal. Kemungkinan juga ada bakteri, virus, parasit bisa ada di dalam daging kucing tersebut,” kata dr Ari dalam keterangannya dikutip detikhealth, Senin (12/8/2024).

Selain itu, terdapat potensi penyakit zoonosis yang bisa terjadi saat mengonsumsi daging kucing. Beberapa penyakit meat borne disease seperti Tuberculosis, Brucellosis, Salmonellosis, Botulism, Staphylococcal Meat Intoxication, Taeniasis, Trichinosis hingga Clostridiosis berpotensi menginfeksi pengonsumsi daging kucing.

“Oleh karena itu, sekali lagi, saya rasa mengenai informasi bahwa daging kucing ini bisa untuk mengatasi diabetes melitus, ini adalah hoaks,” ucap dr Ari.

Editor: Helmi Kurnia

RSS
Follow by Email
X (Twitter)
Visit Us
Follow Me
Instagram