31 Mei 2023

Jalani Hidup Sehat Dengan Terapi Yang Tepat

Sebentar Lagi Rambut Botak Bisa Ditumbuhkan Lagi

OBATDIGITAL – Memiliki kepala plontos atau botak, bagi sebagian orang merupakan kebanggaan. tetapi sebagian lagi menganggapnya sebagai bgangguan penampilan. Apalagi sudah botak sebelum menginjak waktu lansia. Ini karena banyak rambut yang mudah rontok.

Tapi jangan kawatir. Sebentar lagi rambut yang sudah rontok bisa ditumbuhkan lagi Ini setelah para peneliti dari University of California, Irvine, (UCI) Amerika Serikat (AS) menemukan molekul pemberi sinyal yang disebut SCUBE3 berpotensi merangsang pertumbuhan rambut. dengan temuan itu, maka banyak industri obat akan mencari obat atau senyaa yang merangsang molekul pemberi sinytak SCUBE3.

Studi, yang diterbitkan online hari ini di Developmental Cell, dan dikutip oleh Medical Xpress (4/6/2022), menentukan mekanisme yang tepat dimana sel-sel papilla dermal – fibroblas pembuat sinyal khusus di bagian bawah setiap folikel rambut – mendorong pertumbuhan baru. Itu terbukti dalam riset pada tikus.

Dalam studi itu, para peneliti menyuntikkan SCUBE3 ke dalam kulit dimana rambut manusia telah dicangkokkan. Dari situ terbukti bahwa sel rambut manusia bisa dicangkokkan pada kepala manusia dengan bantuan molek SCUBE3.

Selama ini, meskipun diketahui bahwa sel-sel papila dermal memainkan peran penting dalam mengendalikan pertumbuhan rambut, dasar genetik dari molekul pengaktif yang terlibat kurang dipahami.

“Pada waktu yang berbeda selama siklus hidup folikel rambut, sel-sel papila dermal yang sama dapat mengirim sinyal yang membuat folikel tetap tidak aktif dalam memicu pertumbuhan rambut baru,” kata Profesor Maksim Plikus, ahli biologi sel UCI.

“Kami mengungkapkan bahwa molekul pensinyalan SCUBE3, yang diproduksi oleh sel-sel papilla dermal secara alami, adalah pembawa pesan yang digunakan untuk ‘memberi tahu’ sel-sel induk rambut tetangga untuk mulai membelah, yang menandai permulaan pertumbuhan rambut baru,” imbuh ketua tim periset tersebut.